Macam-macam scrapbook. scrapbook yang dijilid soft cover atau hard cover (1) adapula scrapbook yang dibuat seperti alat musik akordion (2) kemudian scrapbook yang dijilid ring (3) serta scrabook yang menggunakan ring
- hard cover biasanya digunakan untuk sampul buku yang jumlah halamannya banyak, digunakan untuk kamus, skripsi, tesis, disertasi. jika mau scrapbook yang di-hard cover syarat halaman kurang-lebih 100halaman.
- soft cover biasanya ditemui disampul buku pelajaran anak sekolah, atau buku yang saya fotokopi dan halamannya tidak terlalu tebal. dibawah 100 halaman.
- 1. siapkan kertas yang akan digunakan untuk scrapbook. (kertas apa yang bisa gunakan untuk membuat scrapbook ini? lihat kebawah untuk penjelasan lainnya)
- 2. setelah menyiapkan kertas maka kita menggunakan jasa penjilidan yang dapat ditemui tukang fotokopi, tidak semua menyediakan jasa ini namun kalau mencari tukang fotokopi sekitar daerah kampus pasti banyak.
- 3. kemudian kita menyerahkan kertas yang dibawa. kertas yang mau digunakan harus memiliki ukuran yang sama serta masih polos/kosong/belum digunakan untuk membuat scrapbook.
- 4. lalu bilang kepada tukang bahwa kalian ingin kertas tersebut ingin dijilid hard/soft cover.
- 5. JIKA dijilid soft cover biasanya pilihan covernya polos. tinggal bilang kalau kalian ingin cover warna apa. contoh yang saya buat waktu itu warna hitam.
- 6. JIKA dijilid hard cover biasanya kalian bisa bawa sendiri cover apa untuk scrapbooknya. sampul depan bisa kalian beli di toko peralatan scrapbook atau dengan kertas kado pun memungkinkan.
scrapbook yang halamannya seperti alat musik akordion ini memiliki keuntungan tersendiri. pertama dapan dibuat sendiri dan menghemat waktu membuat scrapbook. scrapbook akordion ini biasanya memiliki jumlah halaman yang sedikit. contohnya, jika halaman depannya ada 4, maka halaman belakangnya ada 6. jika 6, maka belakangnya 8 dst... dan sejujurnya ini salah satu scrapbook andalan yang sering saya buat :D
BAGAIMANA MEMBUAT SCRAPBOOK AKORDION?
- saya sendiri sudah pernah membuat tutorial bagaimana membuat scrapbook akordion ini. kalian tinggal klik ini .
KERTAS APA YANG DIGUNAKAN UNTUK MEMBUATSCRAPBOOK AKORDION?
- karton. biasa karton hitam, putih terserah selera teman-teman atau alternatif lainnya adalah kertas samson.
pertama kali saya membuat scrapbook, saya menggunakan jilid ring karena tukang fotokopi yang dekat rumah saya ada jasa penjilidan yang menggunakan ring besi. jilid ring ini biasanya ditemukan di kalender, notebook atau agenda.
BAGAIMANA MEMBUAT SCRAPBOOK DENGAN JILID RING?
- 1. siapkan kertas yang akan digunakan untuk scrapbook. (kertas apa yang bisa gunakan untuk membuat scrapbook ini? lihat kebawah untuk penjelasan lainnya)
- 2. setelah menyiapkan kertas maka kita menggunakan jasa penjilidan yang dapat ditemui tukang fotokopi, tidak semua menyediakan jasa ini namun kalau mencari tukang fotokopi sekitar daerah kampus pasti banyak.
- 3. kemudian kita menyerahkan kertas yang dibawa. kertas yang mau digunakan harus memiliki ukuran yang sama serta masih polos/kosong/belum digunakan untuk membuat scrapbook.
- 4. lalu bilang kepada tukang bahwa kalian ingin kertas tersebut ingin dijilid ring, biasanya ada macam-macam pilihan ring. kalian bisa pilih sesuai keingininan.
-5. COVER? berbeda dengan soft/hard cover. JIKA INGIN MENGGUNAKAN JILID RING teman-teman harus menyiapkan cover sendiri. bisa dibuat dulu atau menggunakan kertas kado atau lain-lainnya.
ini scrapbook yang pernah saya buat dengan jilid ring |
ring atau cincin. saya belum pernah membuat scrapbook yang menggunakan ring tapi saya pernah dibuatkan scrapbook oleh teman-teman saya dengan menggunakan ring ini. saya sendiri pernah posting tentang scrapbook yang menggunakan ring (lihat disini) . sama seperti scrapbook akordion, scrapbook yang menggunakan ring bisa dibuat sendiri dan praktis. ring ini dapat dibuka-tutup dan memiliki ukuran bermacam-macam. jika ring memiliki ukuran kecil maka jumlah halaman bisa sedikit namun jika ring memiliki ukuran yang agak besar maka jumlah halaman harus banyak.
BAGAIMANA MEMBUAT SCRAPBOOK DENGAN RING?
- 1. siapkan kertas, bisa menggunakan berbagai kertas atau karton
- 2. setelah menyiapkan kertas maka kita menggunakan punch holder atau yang biasa disebut alat pembolong kertas. kita bisa atur sendiri dimana bolong yang akan dibuat.
- 3. setelah bolong, maka kita memasang ring nya.
0 komentar:
Posting Komentar